Sistem Investasi PAMM
Apakah Anda tertarik pada trading dan investasi CFD, tetapi tidak tahu cara memulainya? Sistem Investasi PAMM EXCO bisa menjadi titik awal Anda. Cukup alokasikan sejumlah dana ke akun-akun PAMM dari para manajer investasi profesional top, dan biarkan mereka bekerja keras menghasilkan uang untuk Anda!
Sistem PAMM (Percentage Allocation Money Management) EXCO mempertemukan para trader dan investor di bawah persyaratan yang saling menguntungkan.

Top 5 Manajer PAMM EXCO
Cara Kerja Akun PAMM EXCO
Manajer
Seorang trader profesional membuka akun PAMM EXCO dan menginvestasikan sejumlah dana di dalamnya (yaitu modal Manajer PAMM), yang ditambahkan ke kumpulan dana yang mereka kelola. Manajer PAMM membuat sebuah proposal untuk para calon investor. Proposal ini menjelaskan ketentuan kerjasama antara manajer dan investor, juga menyebutkan remunerasi/imbalan manajer atas jasa mengelola dana; persentase keuntungan investor yang mereka terima sebagai imbalan atas pengelolaan akun.
Investor
Investor menaksir profitabilitas dan efektivitas pengelolaan investasi dari beberapa Manajer berbeda dengan melihat peringkat PAMM EXCO independen dan memilih akun PAMM untuk berinvestasi. Jika Manajer PAMM mencapai hasil trading yang positif, investor mendapat untung, dan sistem PAMM secara otomatis memastikan investor membayar remunerasi sebagaimana diuraikan dalam proposal manajer akun PAMM.
Contoh Pengaturan PAMM EXCO

Penafian
*Trading dengan margin mengandung tingkat risiko yang tinggi dan mungkin tidak cocok untuk semua investor.
*Hasil masa lalu bukan merupakan indikator kinerja masa depan!
*EXCO menyediakan layanan PAMM untuk Manajer dan Investor, tetapi sama sekali tidak terlibat dalam pengelolaan akun.
*EXCO tidak ikut andil dalam pengelolaan dana yang diinvestasikan oleh klien dalam layanan akun PAMM.
*EXCO hanya penyedia teknologi.